Syarat Produk Diterima Pasar
"halo, selamat siang. Dengan pedagang P, ada yang bisa kami bantu?" pedagang P menjawab panggilan tersebut.
"iya pak, ini saya konsumen K. Pak kok produknya belum apa-apa kok sudah
rusak ya pak. Bagaimana ini pak, belum saya gunakan seperti spek
kemampuannya." komplain konsumen K.
Sekelumit percakapan di atas menggambarkan konsumen yang komplain kepada
si penjual. Kasus seperti ini sering muncul dalam dunia usaha, tidak
tanggung-taggung, kasus seperti ini jika tidak ditangani dengan benar
dapat berujung pada kerugian besar dan hilangnya pelanggan tersebut dari
list daftar konsumen kita dan dapat membawa efek bertubi dengan
hilangnya lebih banyak lagi konsumen kita. Konsumen yang tidak puas akan
produk kita atau kualitas pelayanan kita akan dengan cepat menyebarkan
info kelemahan dari produk dan perusahaan yang mengakibatkan kepercayaan
plublik kepada produk kita berkurang.
Produk dengan kualitas yang baik adalah keniscayaan dalam bisnis.
Produk/jasa yang berkualitas akan menjaga kepercayaan konsumen untuk
terus menggunakan produk kita.Sebelum produk dikeluarkan dan diproduksi
masal oleh perusahaan maka penyempurnaan produk terus dilakukan sampai
mendapatkan produk terbaik yang dapat diterima pasar, apalagi buat
perusahaan yang baru berdiri. Penyempurnaan-penyempurnaan terhadap
produk dan layanan adalah wajib hukumnya. Jangan sampai produk
dikeluarkan ke pasar dalam keadaan yang belum sempurna, selain
menyebabkan produk susah diterima konsumen juga akan berakibat
hengkangnya konsumpen loyalis karena kekecewaan terhadap kualitas
produk.
Hampir satu minggu ini tim litbang dari Katulistiwa Bakery
terus melakukan penyempurnaan-penyempurnaan dari produk brownis
bekatul. Produk yang telah dipasarkan selama ini terus berusaha
disempurnakan guna memenuhi permintaan konsumen. "Permintaan konsumen
itu beranekan ragam, ada yang minta ini dan ada yang minta itu, untuk
itu produk kami terus sempurnakan. mungkin tidak sesuai plek dengan
permintaan konsumen karena setiap konsumen memberikan testimoni dan
permintaan yang berbeda-beda namun kami usahakan dari kesemua itu
menjadi sebuah kesempurnaan produk. Selain itu, guna memenuhi permintaan
konsumen yang beraneka ragam, litbang kami akan melakukan diversifikasi
produk sehingga konsumen dapat memilih produk sesuai yang mereka
inginkan." penuturan Direktur Utama Katulistiwa Bakery, Uun Agung Prasetya.
0 Response to "Syarat Produk Diterima Pasar "
Post a Comment